Yoechua Blog - WWE SummerSlam 2015 telah berakhir hari ini, yang di mulai pada jam 7.00 WITA 24 Agustus 2015 atau untuk waktu amerika summerslam di adakan pada 23 agustus 2015. Pertandingan yang begitu menyita perhatian dunia adalah tampilnya seorang aktor tv di panggung Summerslam di WWE. Ya, dia adalah seorang bintang film asal amerika atau lebih tepatnya dia adalah Bintang Arrow bernama Stephen Amell.
Tentu pemandangan di panggung WWE sangatlah langka dan jarang terjadi dimana seorang aktor yang tidak memiliki latar belakang sebagai pegulat dapat hadir bahkan menajadi kontestan di panggung WWE. Jika melihat realita, kebanyakan para bintang WWE yang banyak menjadi aktor bukan aktor yang menjadi pegulat.
Seperti di kutip summerslamlive.com, Amell merupakan bintang arrow yang sibuk dengan pekerjaannya sebagai aktor di film terbarunya Arrow season 4 dan bekerja selama 14 jam sehingga memiliki sedikit waktu untuk berlatih bergulat. Tentu banyak yang menginginkan Amell sang green Arrow dapat memenangkan pertandingan tersebut karena banyak fans yang mencintai dia.
Tidak berpengalamannya dalam bergulat terlebih ikut berpartisipasi di event tersebsar WWE yaitu Summerslam membuat Amell sedikit canggung dan gugup serta tanpak sekali di awal-awal pertandingan, Amell terlihat masih kaku mengikuti pergerakan lawan. Namun, Amell dapat mengimbangi setiap gerakan lawan walaupun Amell cenderung mendapati banyak pukulan dan tendangan.
Beruntung bagi Amell, bahwa teman tag teamnya, Neville menjadi kawan yang begitu tangguh untuk mengatasi gempuran King Barret dan Stardust. Berikut adalah cuplikan singkat dari pertandingan WWE yang di ambil dari akun resmi WWE.
Kemenangan tak terduga ini tentu saja membuat para fans Amell menjadi lega karena ia mengakhirinya dengan kemnangan dan tanpa cedera. Banyak netizen di dunia menganggap bahwa pertandingan ini adalah menjadi sebuah drama terbaik yang menampilkan aktor tak berbakat dalam bergulat. Terlebih bahwa penampilan Amell sangat natural karena memang dia bukanlah seorang pegulat pro.
(yoechua.blogspot.com)