Langsung ke konten utama

6 Fakta Unik Minion

Siapa yang tak kenal minion? Makhluk kecil lucu berbentuk kapsul berwarna kuning yang diberi kaki dan tangan, selalu berbaju biru dan berkacamata tebal serta mengoceh dengan bahasa yang aneh ini muncul pertama kali lewat animasi besutan Hollywood berjudul despicable me dan despicable me 2.

Kehadiran minion ini mampu menarik minat penontono disamping karakter gru yang merupakan tokoh utama film tersebut. Berbagai barang atau souvenir yang berhubungan dengan minion pun banyak diminati. Tak hanya oleh anak anak namun juga orang dewasa. Tokoh kuning berwarna kuning ini pun kini hadir kembali dalam film baru berjudul minion yang menjadikan mereka sebagai tokoh utamanya.


Dibalik kepopulerannya, ada beberapa fakta unik mengenai makhluk karakter satu ini yang menarik untuk diketahui. Berikut ini informasi mengenai fakta unik tentang minion.

Lagu Banana


Yang pertama adalah lagu banana. Sejak kemunculannya di animasi despicable me, salah satu lagu soundtrack berjudul banana yang dinyanyikan oleh suara unik para minion ini banyak disukai para penonton. Padahal, lirik lagu ini berisikan kata kata asing dan hanya segelintir kata saja yang dapat dimengerti. Yakni banana dan potato alias pisang dan kentang.

Namun ekspressi wajah dan tubuh minion yang lucu serta suaranya yang unik membuat lagu ini menjadi populer. Bahkan banyak dibuat covernya dalam berbagai versi. Mulai dari versi film, versi film animasi frozen, hingga versi orang dewasa.

Pengisi Suara Minion Adalah Sang Sutradara Sendiri


Kemudian dibalik suara khas minion yang unik, sang pengisi suara makhluk makhluk yang lucu ini adalah pierre coffin sang sutradara yang mengaku bahwa ide itu awalnya iseng coba coba saja. Sang sutradara pun kemudian masuk untuk tes suara. Namun ternyata chris Renaud selaku produser menyukai suara coffin dan langsung memilihnya untuk mengisi suara minion. Dan jadilah hingga saat ini pierre coffin menjadi sutradara sekaligus mengisi suara minion.

Pierre Coffin : Sang Sutradara Orang Indonesia, Putra Dari Penulis NH Dini


Film minion di sutradarai oleh pierre coffin. Ada hal yang sangat menarik bagi penggemar film tersebut di Indonesia. yakni sang sutradara pierre coffin yang bernama lengkap Pierre-Louis Padang Coffin ternyata adalah putra dari penulis sastra Indonesia terkenal NH Dini. Saat itu NH Dini yang merupakan wanita berdarah jawa menikah di jepang pada 1960 dengan seorang diplomat perancis bernama yves coffin.

Dari pernikahan itu NH Dini dan yvis Coffin dikaruniai dua anak Yaitu Marie-Claire Lintang yang lahir pada 1961 dan Pierre Coffin yang lahir pada 1967. Sayangnya pernikahan mereka berakhir pada 1984. Setahun kemudian NH Dini kembali mendapatkan warga indonesianya dan hingga kini menetap di jawa tengah. sementara itu pierre yang saat itu berusia 17 tahun tinggal bersama sang ayah di perancis. Meski demikian, pierre masih mengingat bagaimana masa kecil yang pernah ia alami bersama sang ibu saat mereka bersama sama menetap di perancis.

Kata Kata Berbahasa Indonesia yang Diucapkan Tokoh Minion Dalam Film


Memang pada dasarnya minion lebih mengekspresikan diri dengan gerakan daripada dengan kata kata. Namun mereka juga berbicara dengan celotehan unik yang disebut dengan bahasa minionis. Jika anda pernah menonton minion dalam film, ada beberapa kata dalam bahasa Indonesia yang diucapkan oleh para minion. Diantaranya adalah kata terima kasih, kemari, dan paduka raja. Ternyata hal ini berkaitan dengan latar belakang sang sutradara yang merupakan putra dari sastrawan Indonesia NH Dini.

Saat kecil, sang ibunda sering mengajak ke kedutaan Indonesia di berbagai Negara dan memperkenalkan budaya Indonesia. termasuk bahasa dan makanan khas Indonesia seperti nasi goreng. Selain bahasa Indonesia, pierre coffin mengatakan jika bahasa yang digunakan oleh para minion didapatkan dari banyak referensi bahasa. Seperti bahasa india, perancis, inggris, yunani, spanyol, dan italia. Hal itu juga berkaitan dengan latar belakang dirinya sebagai anak diplomat yang dulunya tinggal berpindah pindah dari berbagai Negara.

Berbagai bahasa tersebut digunakan secara menarik menjadi kata kata yang diucapkan secara lucu oleh para minion dengan menekankan resonansi suaranya.

Alasan Tayang Perdana Film Minions di Putar di Indonesia bukan Amerika


Berikutnya adalah film animasi Hollywood minion yang baru saja dirilis pekan lalu ini ternyata diputar pertama kali atau perdana di bioskop Indonesia tepatnya pada tanggal 17 juni 2015. Padahal negeri asalnya amerika serikat, film minions ini baru dirilis 10 juli 2015 nanti. Lalu kenapa Negara Indonesia yang dipilih? Bukan amerika atau Negara yang lain. Ini bukan kali pertama film Hollywood tayang pertama kali di Indonesia, sebelumnya ada film fast n furious 7 dan film avengers : Age Of Ultron.

Saat ini perfilman Hollywood bisa dikatakan sedang lesuh di amerika. Dan 70 persen penghasilan Hollywood berasal dari luar amerika. Selain karena film minions yang disutradarai oleh pierre coffin. Indonesia yang memiliki populasi penduduk terbanyak 4 besar dunia serta pertumbuhan kelas menengahnya yang tinggi membuatnya banyak studio fim Hollywood melirik Indonesia sebagai lokasi pemutaran film perdananya.

Menurut laporan united internasional picture atau UIP di hari pertama tayang di Indonesia, film minions menghasilkan pendapatan yang sangat besar. Yakni mencapai 41 persen. Bahkan lebih besar dari film despicable me 2 yang juga menampilkan tokoh minions. Sama seperti Indonesia, hasil gemilang juga diraih di Australia keesokan harinya. Yakni 31 persen pendapatan di hari pertama. Beberapa hari kemudian minions pun tayang di Malaysia dan singapura serta 40 negara lainnya termasuk inggris dan perancis.

Minion Terinspirasi dari Looney Tunes


Saat ini tokoh warna kuning ini memang sedang digandrungi. Namun tahukah anda? Tokoh minion terinspirasi dari sebuah film klasik yang jauh lebih dulu hadir. Salah satu sutradara film despicable me bernama chirs Renaud mengungkapkan bahwa terciptanya karakter minion awalnya karena terinspirasi dari film kartun looney tunes.

Dalam salah satu tayang episode clasik looney tunes ada adegan saat si burung itik meminum suatu cairan formula dokter. Hingga kemudian ia berubah menjadi monster besar raksasa yang berbulu. Bagi chris Renaud dan timnya, hal lucu yang berasal dari sesuatu yang mengerikan dianggap sebagai pemikiran yang menarik.

Meskipun karakteri minion ini diceritakan sebagai makhluk yang bekerja untuk orang jahat. Namun minion sendiri sebenarnya merupakan sosok yang lucu, tidak jahat dan mampu membuat orang lain tertawa.

Postingan populer dari blog ini

Bahan Alami Untuk Merawat Wajah Pria

Jaman dahulu, tidak pernah ada pendapat bahwa pria awam melakukan perawatan keindahan tubuh. Semua perawatan kulit maupun rambut dianggap merupakan hal yang feminim sehingga tak sesuai dengan hakikat pria.  Seiring berjalannya waktu, paradigma tersebut pun mulai tergerus. Seorang pria tidak hanya terbatas bekerja sebagai insinyur atau dokter saja, tetapi juga bisa berkarya di dunia glamor seperti fesyen dan kecantikan. Meskipun tidak nyemplung ke dalam bidang tersebut secara langsung, sudah sewajarnya pria memerhatikan penampilan demi mendapatkan kesan yang baik bagi dirinya ataupun lawan jenis. Alasannya, karena tidak semua pria dianugerahi dengan kulit yang cerah dan sehat. Pria juga seharusnya membiasakan diri melakukan rutinitas untuk menjaga keindahan tubuh. Hal itu bisa dilakukan dengan cara melakukan perawatan wajah seperti menggunakan masker atau bahan alami yang manfaatnya sangat besar. dilansir dari laman Boldsky, berikut ini adalah bahan alami bagi pria yang ingin tampil ber

7 Sungai Paling Unik Di Dunia Versi Warna Unyu

Warna Unyu ~ Sungai menjadi salah satu tujuan favorit wisatawan yang ingin menyatu dengan alam. Dari seluruh sungai di dunia, setidaknya ada beberapa sungai yang tidak biasa. Mulai dari yang terpanjang, sampai yang terindah. Selain itu sungai paling unik didunia ini memiliki kesan yang sulit dilupakan jika anda berkunjung langsung ke tempat tersebut. Anda bisa melihat keindahan aliran sungai yang mengalir diiringi dengan udara sejuk suara air yang mengalir yang dapat membuat otak kita terasa jernih dan lupa akan urusan tugas kuliah atau kantor yang sedang anda pikirkan sekarang. Untuk itu saya akan berbagi info mengenai sungai paling unik didunia yang mungkin bisa menjadi referensi liburan anda. untuk lebih jelasnya silahkan anda baca sendiri ya, dan jangan lupa sambil bawa cemilan agar lebih asik membacanya. 1. Sungai Neretva Neretva adalah sungai karst yang terbesar di dunia. Sungai ini dikelilingi bukit karst alias kapur, sehingga menciptakan banyak gua dan arus tak biasa. Namun, Ne

10 Manusia Kanibal Tersadis Di Dunia

AnakRegular | Inilah deretan manusia (Suku) Kanibal Paling Sadis di Dunia, karenanya semua orang takut kepada manusia tersebut. Manusia Kanibal Paling sadis di dunia | Kanibalisme adalah suatu fenomena aneh dimana satu makhluk hidup memakan makhluk sejenis lainnya. Misalkan ular yang memakan ular atau manusia yang memakan manusia. Karenanya kanibalisme ini sangatlah menakutkan bagi banyak orang. Secara etimologis kata “kanibal” merupakan kata pungutan dari Bahasa Belanda yang pada gilirannya memungut dari Bahasa Spanyol; “canibal” yang berarti orang dari Karibia. Di daerah ini oleh penjelajah ditemukan fenomena ini. Bisa dikatakan fenomena kanibalisme adalah kehidupan yang sangat buas, mengerikan, serta terjadi diluar akal sehat. Seolah-olah tidak ada hati dan perasaan terhadap makhluk sejenis. Kanibalisme bisa terjadi karena beberapa faktor, mulai dari kebiasaan yang selalu dilakukan secara turun menurun, yang terkait dengan suatu adat istiadat daerah tertentu. Namun bagi banyak oran